Kunjungan Mahasiswa Student Exchange University Of Malaya Malaysia
Pada hari Selasa, 3 Oktober 2023, SD Labschool Unesa 2 kedatangan 15 mahasiswa dari Faculty of Education Universiti Malaysia. Dalam kunjungan ini, mereka disambut langsung oleh Direktur BPS Labschool Unesa, Prof. Dr. Sujarwanto, M.Pd, dan Kepala SD Labschool Unesa 2, Hapsari Dewi, S.Pd. Kunjungan ini merupakan bagian dari kegiatan Student Exchange dengan Fakultas Ilmu Pendidikan Unesa untuk berdiskusi tentang lingkungan pembelajaran inklusif. Kegiatan ini juga dihadiri oleh 8 kepala sekolah labschool unesa yang lainnya dan tentunya guru-guru dari SD untuk saling bertukar pengalaman dan ilmu dengan para mahasiswa tentang penyelenggaraan pembelajaran inklusif di sekolah hari iniBanyak sekali hal menarik yang dibahas dalam diskusi ini tentang karakter dan gaya belajar anak-anak saat ini. Diskusi ini menjadi semakin menarik lagi dengan adanya 5 siswa SMA Labschool Unesa 1 yang turut serta dalam diskusi. Semoga kegiatan baik ini dapat terus berlanjut di Labschool Unesa.
Share It On: