Kreativitas dan Kolaborasi Siswa SMP Labschool Unesa 3 Bersinar di Pameran Karya P5 di Ciputra World Surabaya
Pada hari Rabu 5 Juni 2024, SMP Labschool 3 Unesa memulai rangkaian terakhir kegiatan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), yaitu pameran karya. P5 merupakan bagian dari Kurikulum Merdeka yang dirancang oleh Kementerian Pendidikan, kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek) untuk menanamkan nilai-nilai pancasila kepada peserta didik. Nilai-nilai tersebut terbungkus ke dalam enam elemen profil pelajar pancasila, yaitu:
Beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia
Berkebinekaan global
Mandiri
Bergotong royonh
Bernalar kritis
Kreatif
Tema yang diusung pada kegiatan P5 kali ini adalah Mencipta Karsa, Berkolaborasi dengan Karya. Pameran hari pertama ini dilaksanakan di Atrium Lantai 3 Mall Ciputra World, Surabaya dan diikuti oleh seluruh siswa kelas 9. Karya yang dipamerkan pada kegiatan ini juga merupakan graduation project yang dikerjakan secara mandiri. Total ada 37 karya yang dipamerkan dan dipresentasikan dalam kegiatan ini.
Labschool Unesa selalu mendukung minat dan bakat semua peserta didik. Ini tercermin pada keragaman dan keunikan karya yang dipamerkan pada hari ini. Karya-karya tersebut meliputi pembuatan produk sains dan teknologi, daur ulang barang di sekitar lingkungan, makanan sehat, hiasan rumah, hingga pertunjukan seni, sastra, dan olahraga.
Yang menarik saat presentasi hasil karya, para siswa tidak hanya menjelaskan proses pembuatannya saja. Tetapi juga memaparkan bagaimana potensi bisnis yang bisa dihasilkan dari produk mereka.
Kegiatan ini juga akan menjadi bagian terakhir dari studi mereka di bangku SMP. Selamat untuk kalian yang telah menyelesaikan studi di SMP Labschool 3 dengan sangat keren anak-anak baik! Semoga masa studi kalian di sini mengesankan dan selalu terkenang. Sampai jumpa di lain waktu!
Share It On: