Workshop Pelatihan Design Web
Tahun Ajaran 2022/2023 hampir tiba. Untuk mendukung kesuksesan kegiatan pendidikan dan pembelajaran, SMP LABSCHOOL UNESA 2 mengikuti workshop pengembangan media pembelajaran yang digelar oleh BPSL UNESA, Rabu (22/12/2021).
Kegiatan berlangsung di ruang PPTI UNESA dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. Dihadiri oleh Direktur dan pengembang Labschool UNESA, Kepala Sekolah selingkung Labschool dan operator sekolah. Fokus kegiatan tersebut yakni pelatihan dan pengarahan dari PPTI tentang dasar-dasar mendesain web sekolah.
Workshop pengembangan media pembelajaran menjadi agenda esensial sebelum ajaran baru berlangsung. Setelah melewati berbagai proses dengan melibatkan sejumlah pihak, akhirnya dihasilkan sebuah web sekolah yang inovatif dan kreatif. Selanjutnya, akan dijadikan pedoman utama penyelenggaran pendidikan dan pembelajaran di SMP LABSCHOOL UNESA 2. (070604).
Share It On: